Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/473
Title: Pengembangan Aplikasi Mobile Learning Interaktif Berbasis Android Teknik Animasi 2D Di SMK
Authors: Tuilan, Victor B. C.
Rompas, Parabelem Tinno Dolf
Palilingan, Verry R.
Keywords: Mobile Learning, Android, Teknik Animasi 2 Dimensi
Issue Date: Apr-2019
Publisher: LPPM Unima
Series/Report no.: efrontiers Jurnal Sains dan Teknologi, Universitas Negeri Manado;
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi Mobile Learning Interaktif berbasis Android Pada mata pelajaran Teknik animasi 2D di SMK. Metode penelitian menggunakan metode Research and Development (R&D) serta model yang digunakan dalam proses pengembangan media pembelajaran interaktif teknik animasi 2 dimensi menggunakan model pengembangan Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dengan melalui 6 tahapan. Sumber data yang dikumpulkan berupa data kuantitatif sebagai data pokok dan data kualitatif berupa saran dari responden sebagai data tambahan. Metode pengumpulan data menggunakan angket dengan subyek penelitian siswa kelas XI Multimedia di SMK Negeri 1 Sonder. Selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian yang telah dilakukan diketahui bahwa: (1) pengembangan media pembelajaran interaktif teknik animasi 2 dimensi melalui tahap konsep, perancangan, pengumpulan bahan materi, pembuatan, pengujian dan distribusi, (2) kelayakan media pembelajaran interaktif teknik animasi 2 dimensi berdasarkan ahli media masuk dalam kategori sangat baik dengan rata-rata skor keseluruhan aspek 4,42 dan persentase kualitas media 87,14%. Berdasarkan ahli materi masuk dalam kategori sangat baik dengan rata-rata skor keseluruhan aspek 4,14 dengan persentase kualitas media 83,00%. Berdasarkan uji coba siswa/responden, media pembelajaran ini masuk dalam kategori baik dengan rata-rata skor keseluruhan aspek 4,26 dengan persentase kualitas media 75,25%. Jadi berdasarkan ahli media, materi, dan responden maka media pembelajaran interaktif teknik animasi 2 dimensi ini layak digunakan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar siswa kelas XI Multimedia di SMKNegeri 1 Sonder.
URI: http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/473
ISSN: P-ISSN: 2621-0991 E-ISSN: 2621-1009
Appears in Collections:Lecturer Scientific Papers



Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.